Dompu – bongkarfakta.com ~ Semangat membangun ketahanan pangan dari lingkungan keluarga terus digaungkan oleh jajaran Bhabinkamtibmas di wilayah Kabupaten Dompu. Salah satunya dilakukan oleh BKTM Kelurahan Bada, Aiptu Bambang, yang pada Senin (14/4/2025) pukul 10.00 WITA, melaksanakan pemantauan terhadap lahan pekarangan milik Mashudi, warga Lingkungan Kota Baru, Kecamatan Dompu.
Pekarangan tersebut dimanfaatkan untuk menanam singkong sebagai bagian dari upaya mendukung pelaksanaan Program Ketahanan Pangan Nasional menuju Indonesia Emas 2045. Tanaman singkong dipilih karena selain tahan terhadap kondisi lahan kering, juga memiliki nilai gizi tinggi dan potensi pasar yang menjanjikan.
Dalam kesempatan itu, Aiptu Bambang turut memberikan motivasi kepada pemilik lahan agar tetap semangat dalam memanfaatkan potensi pekarangan rumah sebagai sumber pangan alternatif. Ia juga menekankan pentingnya membangun komunikasi aktif dengan Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) apabila menghadapi kendala teknis maupun kesulitan dalam memperoleh sarana dan prasarana pertanian.
“Kami harap warga tidak hanya memanfaatkan lahan kosong, tapi juga menjadikannya sebagai bagian dari penguatan ekonomi keluarga. Ini langkah sederhana yang bisa memberi dampak besar,” tutur Aiptu Bambang.
Kapolsek Dompu, Ipda Ade Helmi, S.H., melalui Kasi Humas Polres Dompu, AKP Zuharis, S.H., menyatakan bahwa kehadiran aparat kepolisian dalam kegiatan seperti ini mencerminkan peran aktif Polri dalam mendukung pembangunan berkelanjutan di tengah masyarakat.
Kegiatan pemantauan berlangsung aman, tertib, dan penuh antusiasme. Langkah kecil dari pekarangan warga ini diyakini menjadi fondasi kuat dalam mewujudkan cita-cita Indonesia yang mandiri pangan dan berdaya saing global.( Om Jeks )