• Jelajahi

    Copyright © Bongkar Fakta
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Iklan

    Dukung Program Ketahanan Pangan Nasional, Bhabinkamtibmas Desa Adu Lakukan Pemantauan Penjemuran Jagung Milik Warga

    Rabu, 16 April 2025, April 16, 2025 WIB
    masukkan script iklan disini
    masukkan script iklan disini


    DOMPU – bongkarfakta.com ~  Dalam rangka mendukung Program Pemerintah terkait Ketahanan Pangan Nasional Menuju Indonesia Emas, Bhabinkamtibmas Desa Adu Polsek Hu’u, Brigadir Wahyudin, kembali melaksanakan kegiatan pemantauan terhadap aktivitas warga binaan.


    Kegiatan berlangsung pada Rabu, 16 April 2025, mulai pukul 08.00 WITA di Soo Ndahu, Desa Adu, Kecamatan Hu’u, Kabupaten Dompu. Kali ini pemantauan dilakukan terhadap Sdr. Muslih, yang tengah melakukan proses penjemuran hasil panen jagung kering.


    Rincian aktivitas:

    Kelompok Tani: Ndahu

    Pemilik lahan: Muslih

    Luas lahan: 2 Hektar

    Hasil panen: 10 ton (kering)

    Pembeli: Jainudin

    Harga jual: Rp 4.200 per kg



    Kegiatan ini merupakan bagian dari penguatan sektor pertanian lokal sebagai tulang punggung ketahanan pangan di tingkat desa. Dengan kehadiran langsung aparat kepolisian, khususnya Bhabinkamtibmas, diharapkan mampu memberikan rasa aman sekaligus mendekatkan diri dengan masyarakat petani.


    Namun demikian, hasil pemantauan menunjukkan bahwa hasil panen tidak maksimal. Hal ini disebabkan curah hujan yang tinggi, yang mengakibatkan banyak tanaman jagung terserang virus dan mengalami pembusukan batang.


    Kapolsek Hu’u, IPDA Samsul Rizal, melalui Kasi Humas menyampaikan bahwa pihaknya akan terus mendukung dan mengawal seluruh kegiatan masyarakat yang sejalan dengan program nasional, terutama dalam menjaga stabilitas ketahanan pangan dan keamanan wilayah.

    Demikian Rilisan Humas Polres Dompu.( Om Jeks )

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini