Dompu, NTB –bongkarfakta.com ~ Bhabinkamtibmas Desa Woko, Aipda Munawir, melaksanakan pemantauan kegiatan panen jagung milik Aldi di Dusun Woko Rahmat, Desa Woko, Kecamatan Pajo, Kabupaten Dompu, pada Senin (28/4/2025) pukul 11.00 Wita.
Kegiatan ini merupakan bagian dari dukungan terhadap Program Ketahanan Pangan Nasional Menuju Indonesia Emas 2045. Panen jagung dilakukan di lahan seluas 1 hektare, dengan hasil produksi mencapai 7 ton. Jagung kering tersebut dihargai Rp 4.350 per kilogram dan langsung dibawa ke gudang di Kecamatan Manggelewa, Dompu.
Kapolsek Pajo, Ipda Gunawan Husnijaya, melalui Kasi Humas, menegaskan bahwa kehadiran Bhabinkamtibmas di lapangan bertujuan memastikan kegiatan panen berjalan aman, tertib, serta memberikan rasa nyaman bagi para petani.
“Polsek Pajo terus mendukung segala upaya masyarakat dalam memperkuat ketahanan pangan, khususnya dalam mewujudkan target Indonesia Emas 2045,” jelasnya.
Pemantauan yang dilakukan juga bertujuan untuk mendeteksi potensi hambatan di lapangan serta mempererat kemitraan antara Polri dan masyarakat.
Seluruh rangkaian kegiatan berlangsung dalam suasana kondusif tanpa kendala berarti, menandai sinergi positif antara aparat keamanan dan petani setempat.( om Jeks)