DOMPU NTB - Bongkarfakta.com | Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan nasional, Babinsa Desa Mumbu aktif melaksanakan pendampingan dan monitoring panen padi di wilayah binaannya. Kegiatan ini berlangsung pada Jumat, 11 April 2025, di area persawahan Dusun Madafanda, Desa Mumbu, Kecamatan Woja, Kabupaten Dompu.
Pada kesempatan tersebut, Babinsa turut hadir di lokasi panen padi yang dilakukan dengan menggunakan alat mesin panen (combine harvester). Kehadiran Babinsa menjadi bukti nyata bahwa perannya tidak hanya terbatas pada aspek pertahanan dan keamanan, tetapi juga mencakup dukungan terhadap pembangunan dan kesejahteraan masyarakat, khususnya di bidang pertanian.
"Kami hadir langsung di lapangan sebagai bentuk kepedulian dan tanggung jawab terhadap kemajuan sektor pertanian di desa binaan. Pendampingan seperti ini diharapkan dapat meningkatkan motivasi petani dan mendorong hasil panen yang lebih optimal," ujar Babinsa Desa Mumbu.
Dalam kegiatan tersebut, Babinsa berkolaborasi dengan Sekretaris Desa Mumbu, Bapak Abu Bakar, untuk memberikan masukan dan arahan kepada para petani. Tujuannya adalah agar pada musim tanam berikutnya, proses budidaya padi dapat berjalan lebih maksimal sehingga hasil panen mencapai target yang diharapkan.
Kunjungan langsung ke lahan panen juga menjadi sarana untuk menghimpun informasi mengenai tingkat produktivitas padi di wilayah binaan, sekaligus memperkuat komunikasi sosial antara aparat dan masyarakat.
"Komunikasi sosial seperti ini sangat penting untuk membangun kekompakan antara Babinsa dan masyarakat. Pendampingan ini tidak hanya pada saat panen, tetapi juga akan terus dilakukan sejak masa tanam hingga panen berikutnya," tambahnya.
Kegiatan ini mencerminkan semangat gotong royong, sinergi, dan kebersamaan antara TNI dan masyarakat dalam mendukung tercapainya kedaulatan pangan di tingkat desa.
"Babinsa Desa Mumbu akan terus berkomitmen mendukung program ketahanan pangan demi terwujudnya kesejahteraan dan keberlanjutan pertanian masyarakat," pungkasnya.( Alfin sosialis )